Reses Ida Bagus Nugroho, Penghapusan SKTM Disesalkan

INDRAPURA.ID – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jatim Ida Bagus Nugroho sangat menyesalkan atas dihapusnya Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) di wilayah Nganjuk dan Madiun.

“Saat serap aspirasi di dua wilayah tersebut dapil XI, masyarakat mengeluhkan permasalahan pelayanan kesehatan terkait dihapusnya SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) sehingga warga merasa terbebani, dan pemerintah desa serta kecamatan menjadi bulan-bulanan masyarakat,” ujar Ida Bagus saat ditemui di serap aspirasi di kanntor DPC PDIP Kota Madiun, Sabtu (4/6/2022).

Terkait solusi SKTM ini, pihaknya akan membawa ke Provinsi Jatim dengan berkoordinasi dengan pihak Dinas Sosial agar masalah SKTM ini bisa selesai, karena tanpa peran serta mereka semua peran SKTM ini bisa difungsikan lagi. Dimana tugas anggota DPRD Jatim, yaitu menjembatani kebijakan dari masyarakat ini bisa berjalan lagi.

“Memang ini merupakan program pusat ini seharusnya bisa dilaksanakan, tapi saya lihat pemerintah kabupaten tidak menganggarkan untuk SKTM. Tapi kami komisi E akan terus berjuangkan SKTM ini bisa fungsi lagi buat pengobatan gratis bagi masyarakat miskin. Karena tugas komisi E di bidang, pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan,” tegasnya.

Selain itu, dikatakan Ida Bagus, persoalan kelangkaan pupuk bersubsidi yang selalu terjadi dan dikeluhkan sebagian besar petani di Nganjuk, juga disampaikan di setiap lokasi reses yang didatangi.

“Kami berusaha menampung semua usulan dan masukan dari warga. Dan nantinya kami serahkan ke masing-masing pihak pemerintah desa tempat kegiatan reses, untuk mengusulkan program prioritas yang bisa kami bawa ke Pemprov Jatim,” paparnya.

Ida Bagus menambahkan, reses yang dilakukan di Dapil 11 Jawa Timur dirasakan cukup sukses. Ini setelah respon masyarakat cukup tinggi lewat usulan dan masukan yang disampaikan.

“Dan kami mengapresiasi antusiase warga dalam mengikuti reses sebagai tugas kami sebagai anggota Komisi E DPRD Jatim. Serap aspirasi masyarakat menjadi tugas kami sebagai wakil rakyat untuk kemajuan bersama,” pungkasnya.


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *